Investasi Keberlanjutan dan Pendekatan Kepemilikan Aktif

Visi dan Tujuan dari Investasi Keberlanjutan Grup UOBAM

Visi Grup UOBAM adalah untuk menjadi manajer investasi terkemuka dalam keberlanjutan di Asia yang akan menciptakan nilai jangka panjang dan dampak positif untuk para pemegang kepentingan (stakeholder) sekaligus memungkinkan investasi berkelanjutan tersedia untuk semua orang.

Grup UOBAM berkeyakinan memiliki kewajiban untuk berbuat yang terbaik untuk mengalokasikan modal ke dalam investasi berkelanjutan dan menjadi pemilik aktif pada investasi tersebut. Salah satu contohnya adalah UOBAM Ltd menjadi penandatangan dalam United Nations Principles for Responsible Investment (UNPRI). Hal ini menunjukkan komitmen untuk mengadopsi dan menerapkan prinsip-prinsip UNPRI dan melaporkan setiap perkembangan dalam penerapannya. Untuk dapat melakukan hal ini, Grup UOBAM telah membuat Keberlanjutan menjadi pilar strategis dalam grup yang membantu untuk menjalankan komitmen dan mencapai tujuan menciptakan nilai untuk para investor dan komunitas sekaligus membantu mereka mencapai tujuan investasi berkelanjutan dan aspirasinya.

Kerangka Kerja Investasi Keberlanjutan Grup UOBAM

Dalam tujuan komitmen Grup UOBAM untuk memajukan dan mendukung prinsip dari UNPRI, kami telah menerapkan kebijakan investasi keberlanjutan sebagai bagian dari kerangka investasi keberlanjutan kami, sebagaimana tercantum dalam tabel bawah ini.

 

KERANGKA KERJA INVESTASI KEBERLANJUTAN GRUP UOBAM
Isu ESG akan tergabung dalam praktik investasi yang ada dengan menggunakan kombinasi atas dua pendekatan: integrasi dan penyaringan (sesuai dengan mandat investasi)
Strategi Investasi Keberlanjutan Integrasi Penyaringan
Kebijakan Investasi Keberlanjutan Grup UOBAM
Penjelasan Secara terbuka dan sistematis memasukan ESG ke dalam analisa dan keputusan investasi, untuk mengelola risiko dan meningkatkan imbal hasil yang lebih baik. Menerapkan saringan terhadap daftar potensi investasi untuk menyaring perusahaan yang masuk dan keluar dari pendapat investasi, berdasarkan pendekatan “best-in-class” dan “negative screening

 

Kami yakin bahwa masalah Lingkungan (Environmental), Sosial (Social) dan Tata Kelola (Governance) adalah hal yang material secara finansial terhadap kinerja perusahaan dan akan mempunyai dampak keuangan secara material terhadap investasi yang kami lakukan. Sebagai bagian dari kewajiban kami terhadap investor, kami telah menerapkan kerangka investasi keberlanjutan dan proses investasi yang terfokus pada analisa fundamental secara mendalam, ditambah dengan penggunaan teknologi dan memanfaatkan keahlian lokal yang kami miliki.

Kerangka Investasi Keberlanjutan yang kami miliki merupakan kerangka umum yang digunakan di seluruh perusahaan Grup UOBAM, dan diimplementasikan melalui integrasi evaluasi ESG dalam proses investasi kami. Proses untuk evaluasi ESG melibatkan penilaian terhadap faktor-faktor ESG yang material dalam perusahaan-perusahaan yang telah ditetapkan oleh pemetaan material (materiality map) milik UOBAM Group.

Pemetaan material milik Grup UOBAM dikembangkan dengan mengacu pada pemetaan material dari Sustainability Accounting and Standards Board (SASB). Pemetaan material milik Grup UOBAM juga menentukan bobot pilar E, S dan G terhadap perusahaan dari 11 sektor yang telah diklasifikasi menggunakan Global Industry Classification Standard (GICS). Dibawah ini merupakan gambaran akan bagaimana ESG diterapkan dalam proses investasi kami.

 

 

Pelaksanaan evaluasi dan penerapan ESG terhadap proses investasi kami didukung dengan sumber daya dari tim investasi regional dan mencakup semua kelas aset utama yang kami investasikan. Secara umum, kami yakin bahwa penerapan ESG ke dalam proses investasi kami akan berkontribusi terhadap kinerja dan mitigasi risiko dengan memungkinkan kami untuk mengidentifikasi perusahaan berkualitas tinggi yang lebih adaptif, dikelola dengan baik, mampu bertumbuh secara berkelanjutan dan cenderung mampu mempertahankan daya saing mereka dalam jangka panjang.

 

 

Untuk melengkapi ESG ke dalam proses investasi kami, kami juga memiliki Kebijakan Kepemilikan Aktif yang memiliki cakupan yang sejalan dengan Kebijakan Investasi Berkelanjutan. Kebijakan Kepemilikan Aktif bertujuan memfasilitasi dialog, pengikatan (engagement) dan pemungutan suara. Kami akan memanfaatkan jejak regional kami dan menggunakan keahlian lokal kami untuk melakukan dialog dan pengikatan yang berarti yang akan mendorong keputusan investasi strategis untuk investasi keberlanjutan yang kami lakukan.

Untuk membantu para investor mengerti lebih baik bagaimana investasi dapat mengatasi situasi global secara kritis, seperti perubahan iklim, pengelolaan sumber daya manusia, kami telah mengembangkan kemampuan internal untuk melakukan analisis dampak portfolio tentang bagaimana kami mengurangi jejak karbon pada lingkungan, dan berkontribusi secara nyata terhadap UN Sustainable Development Goals (SDGs). Grup UOBAM juga menerapkan penyelarasan pengukuran dampak (impact) dengan tren global sebagai bagian dari analisa portofolio.

Kami juga terus memantau baik secara global dan regional, perubahan pandangan regulasi yang berdampak terhadap investasi berkelanjutan. Bila dimungkinkan, kami akan berpartisipasi dalam menanggapi konsultasi peraturan untuk memberikan masukan, dan membantu memandu, serta mengembangkan kebijakan dan pedoman ESG yang mendukung kemajuan enam Prinsip dari PRI. Respon kami dalam konsultasi regulasi akan sejalan dengan kebijakan investasi berkelanjutan kami dan akan terus mendukung enam Prinsip dari PRI. Untuk memastikan hal ini, kami telah membuat struktur tata kelola berkelanjutan yang akan mengawasi dan memastikan akuntabilitas dari respon kami.

Pendekatan Kepemilikan Aktif UOBAMI

 

Keberlanjutan merupakan pilar utama dari strategi korporasi Grup UOBAM, dan kami melihat kepemilikan aktif merupakan aspek penting dari budaya keberlanjutan kami, dimana ini akan berpengaruh positif terhadap perusahaan untuk mengikatkan diri kepada praktik bisnis berkelanjutan, yang menciptakan tidak hanya nilai jangka panjang perusahaan namun juga keuntungan sosial dan lingkungan bagi dunia.

Grup UOBAM mempunyai pandangan kuat dalam membina pengelolaan yang bertanggung jawab, sebagaimana telah dilakukannya penandatanganan terhadap UNPRI oleh UOBAM Ltd.

Kepemilikan aktif di UOBAMI berupa kegiatan pengikatan diri terhadap perusahaan (company engagement) dan pemungutan suara (proxy voting). Kegiatan ini merupakan kunci utama terhadap pendekatan investasi bertanggung jawab (responsible investment) kami dan memenuhi kewajiiban melakukan yang terbaik (fiduciary duty) dari UOBAMI sebagai manajer investasi untuk bertindak yang terbaik dalam kepentingan jangka panjang dari investor kami.

UOBAMI percaya pada nilai pengikatan dan bertujuan untuk meningkatkan keuntungan yang disesuaikan dengan risiko dari investasi dan nilai dari pemegang saham kami dalam jangka panjang. Kami mengidentifikasi tema dan isu-isu ESG yang material yang dapat berdampak secara jangka panjang terhadap perusahaan dimana kami berinvestasi dan melibatkan mereka untuk memastikan bahwa mereka telah siap untuk memitigasi isu-isu tersebut.

Sepanjang proses pengikatan, kami memperoleh pengetahuan atas kencenderungan perusahaan dimana kami berinvestasi dalam mengatasi isu-isu ESG yang ada dan apakah mereka akan mengambil langkah yang tepat untuk mengatasi isu tersebut. Pengikatan akan menjadi sumber informasi penting untuk membantu dalam mengambil keputusan investasi.

Dengan terlibat dengan perusahaan, kami juga dapat mendorong perbaikan dalam keterbukaan ESG mereka, mengidentifikasi kebutuhan untuk melakukan perubahan yang positif, menyuarakan perhatian kami dan memperbaiki praktik ESG perusahaan, bila diperlukan.

Kami mengutamakan pengikatan kami berdasarkan besarnya kepemilikan, tingkat keparahan isu ESG yang telah teridentifikasi, besarnya potensi nilai jangka panjang dengan adanya pengikatan yang telah dilakukan dan permintaan tertentu dari klien.

UOBAMI terlibat dengan perusahaan melalui berbagai cara dan juga mempertimbangkan pengikatan secara kolaboratif dengan pemangku kepentingan lainnya, apabila kami yakin bahwa peluang keberhasilan pengikatan dapat ditingkatkan.

Strategi Eskalasi

Sepanjang proses pengikatan yang terjadi, UOBAMI akan melakukan sejumlah tindakan apabila perusahaan secara konsisten gagal memenuhi ekspektasi standar yang diharapkan.

UOBAMI akan memberikan suara menentang manajemen dalam rapat tahunan perusahaan apabila kami tidak puas dengan respon manajemen terhadap isu ESG yang telah disampaikan dan kemampuan untuk mencegah risiko yang teridentifikasi. UOBAMI juga dapat mempertimbangkan memilih untuk menginisiasi resolusi pemegang saham terhadap isu-isu ESG yang ada.

Pada akhirnya, apabila perusahaan masih gagal untuk memenuhi ekspektasi standar setelah jangka waktu pengikatan, UOBAMI akan melakukan pengurangan kepemilikan terhadap posisi investasi atau melakukan penjualan seluruhnya terhadap investasi perusahaan.

UOBAMI mempunyai tujuan untuk memberikan suara pada sebagian besar usulan rencana yang diajukan pada setiap pertemuan perusahaan secara tepat waktu. UOBAMI akan bertindak yang terbaik untuk kepentingan investor, setelah mempertimbangkan berbagai informasi dalam pengambilan keputusan seperti misalnya hasil dari pengikatan (engagement), analisa internal dan lainnya.

Akan ada situasi dimana UOBAMI memilih untuk tidak melakukan voting atau abstain dari pemungutan suara:

(a) Apabila terdapat prosedur administratif dan prosedur lainnya menyebabkan biaya untuk voting yang melebihi dari hasil dari pemungutan itu sendiri;

(b) Efek tersebut adalah bagian dari program peminjaman efek dan UOBAMI tidak dapat melakukan voting terhadap perusahaan yang sedang dipinjamkan;

(c) Pemberitahuan voting dikirimkan terlalu dekat dengan tanggal pertemuan dan UOBAMI tidak mempunyai cukup waktu untuk menilai masalah yang ada dalam pertemuan pemegan saham dan atau proses pemungutan suara.

(d) UOBAMI telah menjual saham sebelum tanggal pertemuan dan memutuskan untuk tidak memilih untuk saham tersebut, pada dasarnya UOBAMI tidak dilarang untuk melakukan transaksi menjelang pertemuan pemegan saham; dan

(e) Efek tersebut telah diblokir untuk transaksi dengan tujuan untuk melakukan pemungutan suara dan UOBAMI percaya bahwa mempertahankan kemampuan untuk bertransaksi adalah yang terbaik untuk kepentingan investor.

(f) Pada situasi dimana peraturan yang berlaku terkait dengan UOB Group yang juga berlaku untuk UOBAMI, yang dapat melarang UOBAMI melakukan voting atas aksi korporasi untuk efek yang termasuk dengan pihak yang terafiliasi.

Investasi dengan tujuan dan keuntungan

Kami percaya bahwa praktik investasi yang bertanggung jawab (responsible investment) mempunyai kontribusi yang signifikan terhadap perkembangan yang berkelanjutan atas sistem keuangan yang akan menguntungkan komunitas secara luas.

Laporan PRI

UOBAM Ltd menjadi penandatangan akan UN Principles for Responsible Investment (PRI) di awal 2020, sebuah pengakuan akan komitmen UOB untuk investasi yang bertanggungjawab dan untuk membangun solusi investasi berkelanjutan untuk investor.

PRI yang didukung United Nations (UN) merupakan jaringan kerjasama internasional dari para investor untuk meletakkan enam Prinsip untuk Investasi yang Bertanggungjawab (“Prinsip-prinsip”) dalam praktik investasi.

  1. Penggabungan ESG ke dalam analisa investasi dan proses pengambilan keputusan;
  2. Menjadi pemilik aktif dan menggabungkan pertimbangan ESG ke dalam kebijakan dan penerapan kepemilikan;
  3. Mencari keterbukaan yang memadai terkait masalah ESG untuk perusahaan dimana investasi dilakukan;
  4. Mempromosikan pengakuan dan penerapan atas Prinsip-prinsip di dalam dunia industri investasi;
  5. Mengusahakan perbaikan atas efektivitas dalam penerapan dari Prinsip-prinsip; dan
  6. Melaporkan aktivitas dan perkembangan atas kegiatan investasi menuju penerapan Prinsip-prinsip.

Investasi yang bertanggung jawab adalah bagian dari kewajiban melakukan yang terbaik dari kami untuk investor dan kami percaya bahwa penerapan dari ESG ke dalam proses investasi kami adalah hal yang sangat penting tidak hanya dari sisi manajemen risiko namun juga kunci untuk memastikan keuntungan jangka panjang.

Struktur Tata Kelola Investasi Berkelanjutan Grup UOBAM

 

Stuktur Tata Kelola Berkelanjutan Grup UOBAM menyediakan pengawasan dan akuntabilitas terhadap penerapan kebijakan investasi yang bertanggung jawab. Para Direksi melalui Management Committee (MC), mengulas bisnis jangka panjang dan memberikan arahan strategis untuk Investasi Berkelanjutan Grup UOBAM dan praktik berkelanjutan. Management Committee mengatur penerapan dari arahan strategis yang diturunkan oleh Direksi UOBAM Ltd dan akan didukung oleh Regional Sustainability Group (RSG), Local Sustainability Group (LSG), dan Sustainability Offices (SO) yang ditunjuk.